My Y!

Monday, 4 October 2010

Remind me of.. someone...


Well, I'm not currently involved in any thesis or final paper making, but this kinda situation can happen to anyone... I mean anyone.... like me :>

Thursday, 2 September 2010

Nodame, Beethoven Virus dan Musik Klasik


How many of you likes classical music? Raise your hand please... 

Musik klasik, bagi kita yang awam, adalah musik yang rumit dan bikin ngantuk. Saya kadang-kadang mendengar musik klasik dari kecil. Tapi ga pernah nyadar gimana cara mengapresiasinya, sampai akhirnya ada dorama Jepang berjudul Nodame Cantabile. Udah pernah denger serial ini kan? Ceritanya tentang perjuangan siswa sekolah musik Momogaoka. Ada yang bercita-cita pengen jadi maestro konduktor, ada yang belajar maen piano karena pengen jadi guru TK dan bikin lagu anak2 (walo akhirnya cita-cita ini berubah jadi pengen bermain piano dalam concerto yang dikonduktori oleh sang gebetan, tokoh utama cowok), ada yang pengen bikin dan berkarir di orkestra dan sebagainya. Cerita ini menunjukkan bahwa impian bisa diraih dengan kerja keras. Walo ceritanya komikal banget (karena emang diadaptasi dari komik) tapi banyak pelajaran berharga buat saya. Bahwa menikmati musik klasik ga melulu soal melodi. Ada cerita yang disampaikan dari berbagai musik klasik itu. Termasuk juga cerita bagaimana sebuah musik digubah, bahkan dapat pula menceritakan kondisi dan latar belakang sang musisi pada saat meng-compose musik itu.



Di Jepang ada Nodame, Korea ga mau kalah. Mereka membuat dorama yang berjudul Beethoven Virus. Meski sama-sama mengandung unsur komedi, tapi yang disebut belakangan ini juga melodramatis, khas Korea. Ada maestro kelas dunia yang memiliki sifat asosial, egois dan strict. Ada lulusan sekolah musik yang malah jadi PNS, hingga akhirnya dia mengajukan proposal membuat orkestra di kotanya dan malah menderita tuna rungu. Satu lagi seorang polisi muda berhobi maen trumpet yang sebenarnya adalah jenius musik, tapi dia ngga sadar dengan kelebihannya tersebut. Sejalan dengan episode-nya, cerita menjadi semakin rumit dan ketiga tokoh ini semakin berkembang. Sang Maestro belajar mengenai kehangatan persahabatan, sehingga lebih manusiawi dalam menanggapi emosi (sebelumnya dia menganggap emosi malah merusak interpretasi musiknya menajdi subjektif). Violinis (yang juga PNS itu tadi) akhirnya ==SPOILER== memang mengalami penurunan pendengaran, tapi dia tetep keukeuh ga mau lepas dari musik. Sedangkan Trumpeter (polisi) belajar untuk menjadi konduktor yang lebih baik, tidak hanya mengarahkan orkestra, tapi juga mengatasi masalah-masalahnya. Muatan yang diangkat ga beda-beda jauh dari Nodame, kerjasama dan pantang menyerah. Disini kita juga belajar bahwa dalam bermusik, kita juga harus peka. Bagaimana menghasilkan melodi musik yang mampu membawa pendengar mengalami emosi yang dimaksud, senang, sedih, terharu, bersemangat dan lain sebagainya.


Dari beberapa sumber (blogger yang lebih gila nonton dorama) yang disebut belakangan ini terinspirasi dari yang disebut duluan. Inti ceritanya emang sama, musik klasik. Sepertinya keduanya bertujuan untuk lebih memperkenalkan musik klasik di kalangan awam. The amazing thing of both dorama is all the actors study hard to perform their character, sehingga mereka ngga canggung dan membuat adegan bermain musiknya nampak nyata, ngga dibuat-buat (ini yang kurang dari akting aktor2 kita). Kim Myung-min yang jadi konduktor di Beethoven Virus belajar dari konduktor beneran selama 5 bulan intensif. Hasilnya, adegan conducting-nya bagus, emosinya ngalir begitu aja. Bikin mangap saking terpukaunya... Begitu juga dengan Tamaki Hiroshi yang memiliki peran sama dalam Nodame. Both of them are great, but I was touched when Kang Mae (Kim Myung-min) conduct Beethoven's Symphony no. 9.

Banyak yang menyayangkan ending dari Beethoven Virus, katanya nggantung. Tapi buat saya, it's even better. ==SPOILER LAGI== ga ada yang jadian, tapi menimbulkan pengharapan, "Okay, I have to do better to be appropriate." Bahkan kalopun dibikin season 2, mungkin bakal ngerusak cerita keseluruhannya, lebih baiknya sih dibikin cerita baru lagi dengan tokoh yang lain (emang ada yang mo bikin season 2-nya ya??).

Kalo Nodame, hmm... saya belom menuntaskan ceritanya. Selain serial yang 11 episode itu, ada 2 miniseri spesialnya, plus 2 film yang blom saya tonton. Komiknya juga belom baca, because honestly, the drawing is not so good. Di Nodame, perkembangan karakter tokohnya lebih bagus. Setiap karakter berkembang dengan caranya sendiri, agar dapat mengejar atau menyamai karakter lain yang lebih bagus, tidak ada satu karakter yang lebih baik daripada yang lain (walopun disini Chiaki dianggap paling hebat, tapi untuk kejeniusan main piano sebenernya kalah dari Nodame kan, bukan dari segi teknik lho..)

Kedua dorama itu menghibur, di tengah banyaknya tayangan tipi yang bikin saya ogah nonton. Nilai 4 dari skala 1 mpe 5. Ada yang mo ngerekomendasiin tontonan lain?

Saturday, 14 August 2010

Aaahhh..... bulan puasa....



Ramadhan is in da house yoo.... Hehe... Tahun lalu saat udah mo shalat id, terbersit ketakutan, ga bisa ikut puasa lagi tahun depan, takut  ngga diberi kesempatan untuk belajar sabar menahan nafsu, mendalami agama (ngapain juga yang satu ini nunggu bulan puasa), menikmati suasana puasa yang lain dari biasanya. 

Tahun ini bulan puasa menjadi spesial. Puasa pertama di Jakarta, kota yang untuk sementara waktu ini jadi rumah. Puasa pertama setelah Bapak ngga ada. Ini ngga terlalu ngaruh sebenernya karena tahun-tahun kemaren ngga puasa di rumah. Puasa pas ulang tahun, eh kebalik, ulang tahun jatuh pas di bulan puasa. Apa lagi? Zakat fitrah pertama bayar pake gaji sendiri.

Ada beberapa target dalam puasa kali ini yang pengen saya raih. Yang pasti, pengen lebih baik, lebih bener dalam beribadah. Ngga cuma rutinitas, tapi juga tahu arti ibadah itu sendiri. Membuat ibadah itu jadi kebutuhan, ajang curhat ma Gusti Allah. Ibadah itu penghubung kita dengan Yang Di Atas. Udah tau gitu, saya masih aja angot kalo shalat. Rutin baca bacaannya tapi ngga ngerti arti dan maksudnya. Ngga cuma hubungan vertikal hamba dengan Tuhannya, tapi juga hubungan horisontal, sesama umat. Hidup di Jakarta yang kata orang keras, egois, stress tingkat tinggi itu bener-bener menguji kesabaran. Buat saya ngga di Jakarta, Semarang, Jepara, Malang, Jogja sebenernya sama aja. Ngga ada yang kebih berat. Yang bikin ngga berat adalah orang-orang di sekeliling kita, biasa kita sebut keluarga, sodara, temen, tetangga. Ada temen yang ngerasa iri dengan temen yang lain karena bisa berbuka puasa dan sahur di rumah, dengan keluarga. Buat saya yang udah sering tinggal jauh dari rumah merasa ini bukan beban. Karena seperti kata Ibu, dimanapun kita berada adalah bumi Allah. Tempat kita berpijak sekarang ngga beda jauh dengan keluarga kita yang lain. Secara fisik emang kita ngga bisa ngeliat ato memegang orang tua ato sodara karena dipisahkan oleh jarak. Tapi kita punya ingatan tentang mereka, sehingga selalu dekat di hati. Lagian hari gini, ada teknologi yang namanya telpon, skype, bisa tuker-tukeran foto lewat internet. Banyak jalan lah. Tapi kan bedaa... Yaa dibiasakanlah... Kalo ngga, bisa nangis terus tiap kali kangen. Bukannya ngga boleh nangis, cuma kalo tiap hari nangis kan ngga produktif kita.

Hmm... saya nulis ini pas jam mau buka. Di masjid-masjid dah bergaung pengajian. Saya harus keluar buat beli takjil, makanan buat buka. So, sampai disini dulu ceritanya...


P.S: gambar ngambil dari ruang hati.com

Tuesday, 6 July 2010

Us (OST 500 Days of Summer)

by Regina Spektor

They made a statue of us
And it put it on a mountain top
Now tourists come and stare at us
Blow bubbles with their gum
Take photographs have fun, have fun

They'll name a city after us
And later say it's all our fault
Then they'll give us a talking to
Then they'll give us a talking to
Because they've got years of experience
We're living in a den of thieves
Rummaging for answers in the pages
We're living in a den of thieves
And it's contagious
And it's contagious
And it's contagious
And it's contagious

We wear our scarves just like a noose
But not 'cause we want eternal sleep
And though our parts are slightly used
New ones are slave labor you can keep

We're living in a den of thieves
Rummaging for answers in the pages
We're living in a den of thieves
And it's contagious
And it's contagious
And it's contagious
And it's contagious

They made a statue of us
They made a statue of us
The tourists come and stare at us
The sculptor's marble sends regards
They made a statue of us
They made a statue of us
Our noses have begun to rust
We're living in a den of thieves
Rummaging for answers in the pages
Were living in a den of thieves

And it's contagious
And it's contagious
And it's contagious
And it's contagious
And it's contagious
And it's contagious
And it's contagious
And it's contagious





owner's note : baru bisa nonton filmnya minggu kemaren, and it's awesome. film ini bukan love story, tapi story about love... awesome... 4 out of 5

Wednesday, 30 June 2010

Harry Potter and The Deathly Hallows

Ehem, akhirnya datang jugaa.. Ato lebih tepatnya keluar juga trailer-nya. Rasanya ceritanya bakalan suram, mengikuti bukunya yang juga semakin kelam. Frankly, ending bukunya bagi saya terasa aneh. Semakin aneh karena saya membaca yang English version, dengan pemahaman Bahasa Inggris saya yang ala kadarnya. Hehe... O'rite then, check this out...


Friday, 25 June 2010

Some reasons why I shouldn't showed up in the office today

Reason number 1
Pagi-pagi bangun dengan gejala radang tenggorokan

Reason number 2
Pagi-pagi bangun udara dingin akibat hujan semaleman

Reason number 3
Pagi-pagi mo berangkat, masih ujan gerimis rintik-rintik

Reason number 4
Ini hari jumat

Reason number 5
Bos tak datang ke kantor

Reason number 6
Idung mulai meler-meler

Reason number 7
Dengan adanya kondisi nomor 2 dan 3, AC kantor jadi selevel dengan suhu kulkas

Reason number 8
Kabut, ga da view yang bisa dinikmati dari jendela kantor (ini alasan mengada-ada buat nambah-nambahi)

Karena itulah seharusnya saya malas ke kantor hari ini. But still, I end up here, doing nothing but chat.

Wednesday, 23 June 2010

The A Team

"I love it when a plan comes together"

"So, one day Satan walks into a bar..."

... dan nonton film ini. Bagus sih secara keseluruhan. Actionnya oke. Komedi bertebaran. Ceritanya, well, mungkin agak mudah ditebak sich, tapi ga masalah. Namanya film hiburan, kita ga perlu capek-capek mikir kenapa ini begini dan itu jadi begitu. Cuma kadang ya, ada dialog yang aneh gitu. Ga tau karena aktornya yang kurang menghayati atau emang naskahnya yang ga pada tempatnya.


Yang bikin saya ga nyaman waktu nonton adalah suasana bioskop. Padahal udah ngambil tempat nomor dua dari belakang, tapi tetep aja berasa terlalu deket dengan layar (saya tidak akan menyebut nama tempat). Efeknya, sewaktu menampilkan adegan action terasa ngga nyaman, terlalu cepet dan terlalu lebar. Kedua, momen yang ngga pas. Ada aja adegan yang ngga lucu bahkan berkesan kasar, diketawain. I don’t get where’s the humor? Oke, filmnya emang lucu (mana ada sih serial The A Team yang serem atau horror). Tapi apa iya kalo muka kita dipukul ato dijepitin ke pintu kandang anjing kita bakal ketawa. Dan sepanjang perjalanan nonton film, udah ada 3 macam penonton menjengkelkan versi Janji Joni. Hhh….






Eniwei, di luar carut-marut itu, The A Team tetap recommended. Buat yang bother to check the story (plus spoiler), silakan klik di sini. Walaupun saya penggemar serial ini (anak kecil yang aneh, masih SD tontonan favoritnya bukan Doraemon) ada hal-hal yang saya bahkan lupa sama sekali. Yang paling diinget adalah saat mereka bongkar alat/bagian mobil laen buat dipasang di rakitan baru mereka. Dan tentu saja kenapa BA takut terbang. Ah, menyenangkan.

Penilaian saya 8,5 dari 10.

Tuesday, 1 June 2010

Until by Sting

If I caught the world in a bottle
And everything was still beneath the moon
Without your love would it shine for me?
If I was smart as Aristotle
And understood the rings around the moon
What would it all matter if you loved me?

Here in your arms where the world is impossibly still

With a million dreams to fulfill
And a matter of moments until the dancing ends
Here in your arms when everything seems to be clear
Not a solitary thing would I fear
Except when this moment comes near the dancing's end

If I caught the world in an hourglass

Saddled up the moon so we could ride
Until the stars grew dim, Until...

One day you’ll meet a stranger

And all the noise is silenced in the room
You’ll feel that you're close to some mystery
In the moonlight and everything shatters
You feel as if you’ve known her all your life
The world’s oldest lesson in history

Here in your arms where the world is impossibly still

With a million dreams to fulfill
And a matter of moments until the dancing ends
Here in your arms when everything seems to be clear
Not a solitary thing do I fear
Except when this moment comes near the dancing’s end

Oh, if I caught the world in an hourglass

Saddled up the moon and we would ride
Until the stars grew dim
Until the time that time stands still, Until...
 


Writer's note : I love Sting, lagu ini saya denger waktu lagi nonton Kate and Leopold, inget? Cast-nya Meg Ryan dan Hugh Jackman. Ceritanya, Duke of Albany (Hugh Jackman) yang idup di abad 19 ngga sengaja travelling ke masa sekarang dan bertemu Kate McKay (Meg Ryan). Film romcom yang menghibur. Cerita lebih lengkap, silakan googling. Lagu dengan irama Waltz (?) yang jazzy jadi bikin saya, Love it... Romantic... Ooooh....

Monday, 26 April 2010

Miss You Pap...

Dulu-dulu gapapa deh baca thread ini, kenapa sekarang jadi mellow ya? (Secara dulu kalo ketemu keknya ga akur deh... Hubungan Bapak-Anak yang aneh...)

--
Biasanya anak-anak yg jauh dari orang tuanya merasa kangeen sekali dgn mamanya.

Lalu bagimana dgn papa?

Mungkin mama lebih sering menanyakan keadaan anaknya setiap hari. Tp taukah kamu jika papamu yg mengingatkannya utk menelfonmu?

Mgkn mama yg lebih sering mengajakmu bercerita,tp taukah kamu sepulangnya ia bekerja dgn wajah lelah ia selalu menanyakan kabarmu dari mama mu?

waktu kecil..

Papa mengajari putri kecilnya bermain sepeda. Setelah dia mengganggap kamu bisa ia melepaskan roda bantu di sepedamu, Saat itu mama menutup mata karena takut anaknya terjatuh lalu terluka.tp ayah dgn yakin menatapmu mengayuh sepeda dgn pelan karena dia tahu putri kecilnya pasti bisa.

Saat kamu menangis meronta meminta boneka yg baru,mama menatapmu iba,tetapi ayah mengatakan dgn tegas "kita beli nanti,tapi tidak sekarang" karena ia tidak ingin kamu menjadi manja dgn semua tuntutan yg selalu di penuhi.

ketika kamu remaja

kamu mulai menuntut utk keluar malam. Lalu papa mulai bersikap lebih tegas ketika mengatakan "tidak". itu utk menjagamu karena kamu adalah sesuatu yg berharga.
Lalu kamu masuk ke kamar membanting pintu. Tp yg dtg mengetok pintu dan membujuk mu adalah mama. Taukah kamu saat itu dia memejamkan matanya dan menahan diri,karena
Dia sangat ingin mengikuti keinginanmu. Tp lagi2 dia harus menjagamu.

Saat seorang cowok mulai sering datang mencarimu, Papa akan memasang wajah paling cool sedunia. Dan sesekali menguping atau mengintip saat kmu sdg brdua di ruang tamu. Tahukah kmu dia merasa cemburu?

Dan saat dia melonggarkan sedikit peraturan, kamu melanggar jam malamnya. Ia duduk di ruang tamu menunggu mu pulang dgn sangat2 khawatir. Wajah khawatir itu mengeras ketika melihat putri kecilnya pulang terlalu larut. Dia marah. Karena hal yg di takutinya akhirnya
datang "putri kecilnya sudah tidak ada lg"

Saat papa sedikit memaksamu utk menjd seorang dokter. Ketahuilah bahwa ia hanya memikirkan masa depanmu nanti. Tp toh dia tetap tersenyum saat pilihanmu adalah menjd seorang penulis.

Sampai saat papa harus melepasmu di bandara. Bahkan badannya terlalu kaku utk memelukmu. Ia hanya tersenyum sambil memberi nasehat ini-itu. Dia ingin menangis seperti mama yg menangis dan memelukmu erat. Tp dia hanya menghapus sedikit air mata di sudut matanya dan menepuk pundakmu berkata "jaga diri baik2". Agar kamu kuat utk pergi.

Saat kamu butuh uang untuk membiayai uang semester dan kehidupanmu, orang pertama yg mengerutkan kening adalah Papa. Berusaha mencari jalan agar anaknya bisa merasa sama dgn yg lain.

Ketika permintaanmu bukan lg sekedar meminta boneka baru, dan ia tau ia tidak bisa memberikan. Dia sangat ingin mengatakan "iya nak,nanti kita beli" dan saat kata2 yg keluar adalah "tidak bisa" dari bibirnya. Tahukah kamu Ia merasa gagal membuat anaknya tersenyum.

Saat kamu sakit dan tidak berada di dekatnya. Papa terlalu khawatir sampai kadang sedikit membentak berkata "sudah di blg jgn minum air dingin!".berbeda dgn mama yg memperhatikanmu dgn lembut. Ketahuilah saat itu ia benar2 khawatir dgn keadaanmu.

Dan di saatnya nanti kamu wisuda sebagai seorang sarjana. Papa adalah org pertama yg berdiri dan memberi tepuk tangan utk mu. Dia yg tersenyum bangga dan puas melihat "putri kecilnya yg tidak manja berhasil tumbuh dewasa, dan telah menjadi seseorang"

Sampai saat seorang teman hidupmu datang dan meminta izin mengambilmu darinya. Papa akan sangat berhati2 memberikan izin.karena ia tau laki2 itu yg nanti akan menggantikannya.

Dan saat Papa melihat mu duduk di panggung pernikahan bersama seseorang yg di anggapnya pantas menggantikannya. Papa pergi kebelakang panggung,dan menangis "tugasku telah selesai dgn baik. Putri kecilku yg lucu telah menjadi wanita yg cantik"

Papa hanya bisa menunggu kedatangan mu dan cucu2nya sesekali utk menjenguknya. Dgn rambut yg telah memutih dan badan yg tak lagi kuat utk menjagamu dari bahaya.

Papa adalah sosok yg harus selalu terlihat kuat bahkan ketika dia tidak kuat utk tdk menangis. Harus terlihat tegas bahkan saat dia ingin memanjakanmu. papa jg orang pertama yg selalu yakin bahwa "kamu bisa" dalam hal apapun.

Tersenyum dan bersyukurlah ketika kamu bisa merasakan kasih syg seorang papa hingga tugasnya selesai.kmu adalah salah satu org yg beruntung. Karna papa adalah sosok superhero yg hebat.

-anonymous-

Friday, 23 April 2010

Hi, how's life?

Udah dua minggu di Jakarta. Udah mulai ngeblend dengan kemacetan, setidaknya, kalopun harus kena macet, sudah mulai santai. Itulah maksudnya ngeblend. Tempat kerja oke. Ada waktunya stress tingkat tinggi, tapi ga jarang juga kita nyantai sampai rasanya udah keabisan materi buat dibrowsing. Yang paling bikin sebel adalah kapasitas otak yang mulai melemot. Saat kita harus cepet nangkep omongan orang, kitanya berkedip-kedip dengan muka blank. Abis itu senyum bego. Mo nanya minta ngulang, jadi sungkan. Ato kadang-kadang jadi pikun. Contohnya, saat seharusnya ngomong mengenai detail a, b, c, d, tiba-tiba setelah selesai ngomong jadi ragu-ragu. Tadi udah ngomong soal c blom ya? Yang b ini gimana tadi ngomongnya ya...? Blah...

Mungkin itu adalah efek dari udah lama otak kita ga diajak olahraga. Karena jarang dimanfaatkan secara aktif seperti dulu (dulu=zaman SMU, rasanya waktu kuliah pemanfaatan otak saya udah ga seoptimal waktu SMU) makanya jadi payah. Sesekali sebenernya perlu brainstorming. Tidak hanya rajin menyerap info dari koran, majalah atau website. Ato nyoba brain game yang katanya bisa melatih otak. Sesekali kita juga perlu menghadapi masalah dan memikirkan jalan keluarnya. Dengan cara seperti itu, kita jadi aktif dan bergerak. Masalah  menjadi salah satu cara mengaktifkan otak, sehingga hormon tertentu dalam tubuh kita pun menjadi aktif (logikanya otak, syaraf dan hormon dalam tubuh manusia berkaitan, iya ngga siyh?). Itu salah satu sisi baik dari suatu masalah. Walaupun begitu, sebenernya manusia ga pengen punya masalah kan? Hufth...

Niyh pengetahuan biar ga pikun.
Niyh pengetahuan ttg brain game.

Wednesday, 14 April 2010

twitter vs bloging

Jika diliat-liat lagi, posting di blog ini lebih update-an twiter-nya daripada postingan artikel hehe... Hal ini karena rasanya lebih praktis untuk menulis status atau info baru yang saya dapet dari internet. Tapi efeknya, saya jadi males belajar nulis yang lebih terstruktur dan informatif. Padahal tujuan saya ngeblog adalah belajar nulis dan berpendapat yang baik.

Rasanya, bloging juga sudah tidak sepopuler dulu. Orang sekarang lebih memanfaatkan facebook yang rasanya udah kek one stop shopping. Mo curhat bisa (pake Notes-nya, yang berasa ngeblog), silaturahmi sama temen lama ato sodara jauh oke, bahkan bisa buat sarana menyampaikan aspirasi (masih inget kasus Prita dan Bibit-Chandra?). Kemajuan teknologi ini memang semakin mendukung kita dalam beraktivitas, bahkan mungkin dalam 24 jam kita hidup sehari-hari, ada yang lebih banyak dihabiskan di dunia maya.

Pointnya adalah, saya lagi berjuang mengatasi kemalasan saya menulis. Setidaknya, karena sekarang ada fasilitas internet yang bisa online setiap hari, saya mo beljar ngeblog lagi ah. Lha teerus, kerjanya kapan???

Monday, 12 April 2010

Nodame Cantabile

Sungguh menyenangkan sebenarnya bisa menikmati lagu klasik. Terutama jika kita bisa tau apa maksud dari lagu itu, yang mana kalo kita ngomongin musik klasik, hal itu agak susah (kan instrumental doang, kadang juga ada lirik dalam bahasa yang ga kita paham). Nha, gara-gara serial yang jadi judul postingan ini, saya jadi rada mudeng tentang musik klasik. Alasan musik itu dibuat oleh komposernya, ceritanya tentang apa, excited mendengar lagu-lagunya, bahkan dengan sukses mendorong saya mendownload semua musiknya (mostly, illegally). Gara-gara itu juga, saya jadi rada sadis. Karena di film itu ada banyak adegan sadis yang komikal banget. Dialog yang diselingi dengan,"Gyabooo....!", ato,"Mukyaaa....!!" hampir ada di setiap episode, meskipun sebenernya, genre-nya adalah komedi romantis.

Jika anda berminat buat nonton dorama ini, ada 11 episode dan mengeluarkan 2 episode spesial sewaktu tokoh utamanya pindah ke Paris, serta 2 cerita the movie. Singkat cerita, baca ini dan itu. Ini trailer the movie yang kedua.




Omong2, mana trailer the movie yang laen? Silakan mencari info lebih lengkap di Google, karena ini adalah trailer movie yang terbaru...

Wednesday, 24 February 2010

Nine Words Women Use

Baru saja dapet link dari seorang temen
---------------------------------------------------------------------------------

1. Fine: This is the word women use to end an argument when they are right and you need to shut up.

2. Five Minutes: If she is getting dressed, this means a half an hour. Five minutes is only five minutes if you have just been given five more minutes to watch the football before helping around the house.

3. Go Ahead: This is a dare, not permission. Don't Do It!

4. A Loud Sigh: This is actually a word, but is a non-verbal statement often misunderstood by men. A loud sigh means she thinks you are an idiot and wonders why she is wasting her time standing here and arguing with you about nothing. (Refer quickly to No 9 for the meaning of nothing.)

5. That's Okay: This is one of the most dangerous statements a women can make to a man. That's okay means she wants to think long and hard before deciding how and when you will pay for your mistake.

6. Thanks: A woman is thanking you, do not question, or faint. Just say you're welcome. (I want to add a clause here - This is true, unless she says 'Thanks a lot', which is PURE sarcasm and she is not thanking you at all. DO NOT say 'you're welcome' - that will bring on No. 7).

7. Whatever: Is a woman's way of saying, "F-- YOU!"

8. Don't worry about it, I got it: Another dangerous statement, meaning this is something that a woman has told a man to do several times, but is now doing it herself. This will later result in a man asking 'What's wrong?' For the woman's response refer to No. 4.

9. Nothing: This is the calm before the storm. This means something, and you should be on your toes. Arguments that begin with nothing usually end in "Fine".

Send this link to the men you know, to warn them about arguments they can avoid if they remember the terminology.

Send this link to all the women you know to give them a good laugh, because we know it's true!

(Thanks to Dudu for inform me this.)

Monday, 22 February 2010

The Boat That Rocked

Ga nyangka. Awalnya tidak ada niatan bagi saya buat nyewa ni filem, tapi ternyata ceritanya bagus. Ceritanya tentang pemberontakan sebuah Pirate Radio terhadap keputusan pemerintah UK yang pengen membungkam siaran mereka selamanya. Bersetting cerita pada sekitar tahun 1966, radio ini merupakan satu-satunya radio yang menyiarkan lagu pop dan rock n roll selama 24 jam penuh. Cerita keseharian para DJnya hippies banget, tapi menarik. Radio yang stasiunnya berada di atas sebuah kapal yang selalu mengapung di laut ini di pimpin oeh Quentin (Bill Nighy), kalo kita jeli, dia inilah yang menghidupkan peran Davy Jones di Pirate of Carribean. Ngga akan saya tulis bagaimana sinopsisnya, bisa dicari situs2 fim yang lain. Saya sangat terhibur menonton film ini. Terebih lagi karakter orang2 dalam cerita ini macem-macem. Dari yang lugu, culun sampe playboy. 

Tonton deh.... (4 out of 5 stars)

Monday, 15 February 2010

Some Comic about Valentine

http://www.phdcomics.com/comics/archive.php?comicid=1279

Haha.... Me myself didn't celebrate the Pink and Chocolate Day. We suppose to love and care each other everyday... Hhhh....

P.S.: I thought blogspot has change. More practical and simple. Love it.. :)

Thursday, 4 February 2010

Mengenang Sosok Mohamad Amir (1929-2009)

Saat saya berada di rumah, saya berhasil menemukan beberapa foto Bapak, banyak siyh sebenernya, tapi yang mo saya tampilkan di sini hanya beberapa saja. Tidak ada pertimbangan tertentu mengapa saya memilih foto2 itu. I'm just... like it...

Kalo ini foto yang di sebelah ini adalah fotonya Bapak sama seorang bule (saya lupa nama dan asalnya) di sebuah pantai di Bali. Bukannya berfoto sama bule cewek pake bikini (apakah pada masa itu sudah ada bule cewek berbikini masih merupakan misteri bagi saya), tapi malah sama bule cowok yang hobi minum air kelapa. Waktu saya melihat foto ini dan beliau (bapak saya, bukan bulenya) masih hidup, beliau membanggakan bahwa pada saat itu, sedikit orang Indonesia yang mau gaul sama bule. Beliau mendorong saya untuk belajar Bahasa Inggris supaya bisa gaul dengan orang asing. Hasilnya, sekarang saya udah lumayan gape lah cas cis cus Bahasa Inggris. Bapak menyebut bule-bule itu dengan Mak Saleh, keknya istilah melayu ya? Tiap kali ada orang asing yang melintas depan rumah (rumah saya dekat dengan obyek wisata yang sering dikunjungi turis) Bapak selalu memanggil saya sambil menunjuk mereka,"Kae lho ono mak saleh..."


Ini foto Bapak naik vespa sewaktu masih di Malaysia. Tapi seumur hidup saya, ga pernah tuh liat Bapak naik motor. Ternyata, usut punya usut, Bapak pernah mengalami trauma dengan naik Vespa. Beliau pernah menabrak orang. Orang yang ditabrak itu sih tidak sampai meninggal, malah jadi kawan karibnya Bapak. Peristiwa itu terjadi kira2 pas keluarga kami dah pindah ke rumah yang sekarang. Keknya trauma itu rada menurun ke saya. Rada takut naek motor, apalagi motor pinjeman. Moga2 besok2 udah ga takut lagi... Hehhe....


Kalo ini foto Mami n Papi waktu abis ijab kabul di Kedubes Indonesia di Malaysia sono. Foto ini diambil di depan hotel tempat nginep mereka dan undangan yang sifatnya terbatas. Maklum, nikah di negeri orang, ga banyak kenalan mereka yang orang Malaysia pada waktu itu. Hanya teman dekat dan keluarga yang ada disana. Benar2 terbatas yah....











So long My Dad. Your life journey has inspired us, your children. You give us lots of memories, and we try to keep your advice as a learning to us all. May you rest in peace.

Mohamad Amir (10 Agustus 1929-17 Oktober 2009)

Tuesday, 19 January 2010

Ironman 2

PP: Go get them, Boss!!
TS: You complete me...


Satu kalimat yang bisa saya bilang sejak nonton sekuel pertamanya,"Inilah superhero yang narsis!" Kenapa tidak, silakan Anda liat sekuel pertamanya. Tony Stark adalah contoh badboy (ditunjukkan dengan hobinya menghambur-kan uang buat judi dan cewek (hmmm...) yang kemudian menyadari bahwa ada dunia lain di luar sana yang ngga melulu seperti kehidupan kesehariannya yang bersenang-senang. Dan akhirnya, terciptalah Ironman. Hehe... Check this out!


Monday, 11 January 2010

Monas keliatan dari sini

Frankly speakin', ini pertama kalinya saya menginjakkan kaki di Ibukota Negara Indonesia ini. Nyampe dari Semarang subuh-subuh di Stasiun Senen. Saya dijemput ma sepupu yang tinggal di Tanah Tinggi. Maksud hati siyh mo meluruskan tubuh dan membayar lunas utang tidur gara2 ga bisa tidur di kereta, eh.. malah diajak muter2 Senen dulu buat orientasi. Maklum, di Jakarta ini saya ga da guide. Sodara yang tinggal disini sudah pasti sibuk dengan kegiatan masing-masing, saya juga ga mau mengganggu keseharaian mereka. Mo nanya2 orang di jalan (kecuali petugas busway) takut tambah bingung. Akhirnya, saya berusaha nemu info dan peta jalan2 Jakarta. Berbekal semua info ituh, saya berhasil menginjakkan kaki di Terminal Cikarang, Pintu tol Cibitung, Gramedia Matraman dan off course, Terminal Senen. Hehehe....

Hari ini mo browsing job vacancy ma jadwal bioskop. Rencananya pengen nonton file
m yang ga bisa ditonton di Semarang, a.k.a. kota-yang-ga-ramah-buat-pecinta-filem. Bahkan temen saya yang tinggal di Jakarta n kontrak kerjanya udah selese, balik lagi kesini cuma buat nonton Sherlock Holmes (well, actually, ngga sedramatis ituh..). Mumpung di sini, saya berencana mo muter2 naek TransJakarta (baca: Busway). Sayangnya saya ga bawa kamera. Jadi ga bisa poto-poto deh. But at least, saya dah cukup cucimata. Eniwei, saya mo muter-muter Jakarta berbekal buku Cara Murah Keliling Jakarta, yang sayangnya ga da daftar angkot sejakarta raya. Yang ada cuma jalur busway ma bis penghubung, hhh.... Gapapalah....! Nyang penting ane bisa jalan2, yippieee!!!!! Ada yang mo nitip oleh2?? Ga bakal ane beliin, sudah cukup tas ane menangis darah karena overloaded barang2 ane sendiri. Hmm... Mo kemane ye?

P.S.: gambar dari http://upload.wikimedia.org/wikipedia/commons/7/76/Monas_by_day.jpg